Thursday, 2 March 2017

M. Guntur Romli/foto @GunRomli
Soeara Rakjat, Selebrita. Masih terkait kehebohan kunjungan Raja Salman bin Abdulaziz Al-Saud, kali ini ranah twitter dikejutkan oleh pernyataan Guntur Romli yang diungkap melalui sebuah foto atau meme. Dalam foto tersebut, nampak Raja Salman sedang bersalaman dengan Ahok, yang disertai beberapa captions.

Dalam memenya, GunRomli, begitu ia biasa disapa, menulis bahwa saat Jokowi memperkenalkan dan menyebut: ini adalah Ahok, dan kemudian Raja Salman bersalaman, Raja Arab ini berkata yang jika diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia kurang lebih "Apa kamu saudaraku?."

Ahok lantas menjawab Bukan, saya adalah Ahok. Selain itu, Guntur yang merupakan pendukung berat Ahok ini juga menyebut bahwa nama Ahok memiliki unsur atau persamaan dengan kata Arab, yaitu Ahkok. Menurutnya, kata Akhi yang berarti saudara adalah bentuk lain dari Ahkok.
Hingga saat ini, meme yang diunggah Guntur Romli ini menuai banyak tanggapan dari para netizen. Salah satunya adalah pemilik akun @heri031280, yang mengatakan:
Perubahan drastis sebagian para pendukung Ahok yang semula dikenal sedikit anti-pati dengan yang berbau Arab, juga telah memunculkan fenomena baru yaitu boomingnya hastag #AhokerMendadakArab yang sempat merajai trending topic.

Sementara itu, selain mengunjungi Istana Bogor, Raja Salman juga akan nengunjungi Gedung DPR RI dan Masjid Istiqlal. Pada 3 Maret esok, Raja Salman dijadwalkan akan bertolak ke Bali untuk berlibur. BDLV/TM

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.

Popular Posts

Blog Archive