Menu masakan khas Sunda di rumah makan Ibu Iyet Pusakanaga Subang.
Soeara Rakjat, Kuliner. Jika anda berkunjung ke sekitar wilayah Kecamatan Pusakanegara dan kebetulan dalam kondisi perut yang lapar, kita bisa mencoba beberapa rumah makan yang banyak terdapat di sekitar Kantor Kecamatan Pusakanagara, Kabupaten Subang, Jawa Barat.
Berlokasi hanya beberapa ratus meter dari seberang Kantor Kecamatan persisnya di jalan menuju Kecamatan Compreng, ada sebuah rumah makan yang terbilang sederhana dan murah namun memiliki cita-rasa yang cukup nikmat.
Rumah Makan Hajjah Iyet, itulah salah satu tempat makan yang paling ramai di sekitar Kecamatan Pusakanagara. Rumah makan ini hanya beberapa meter ke arah selatan dari perempatan Pusakanagara menuju arah Compreng.
Dengan berbagai menu khas Sunda yang cukup menggoda selera, rumah makan ini selalu ramai oleh pengunjung dari pagi, siang hingga malam. Selain harga yang terbilang murah, menu yang ditawarkan pun sangat lengkap dari mulai olahan lauk yang digoreng, dibakar hingga dipepes.
Selain lauk pauk seperti daging, ayam atau ikan, menu sayur-sayuran yang ditumis juga sangat beragam dan tentunya bisa memenuhi kebutuhan tubuh kita akan vitamin yang terkandung dalam sayuran. Selain tumisan, sayur asem adalah menu sangat direkomendasikan.
Jika anda berminat mencoba, saat berada di perempatan pasar Pusakanagara anda hanya perlu berbelok ke kanan ke arah Compreng. Jika dari arah timur, lokasi rumah makan ini hanya beberapa puluh meter setelah kita berbelok ke arah kiri. Selamat mencoba. BDLV/TM
0 comments:
Post a Comment