Prabowo Subianto/ Ketua Umum Gerindrafoto istimewa VIVA.co
Soeara Rakjat, Megapolitan. Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mengucapkan terima kasih dan penghargaannya kepada tim pemenangan dan juga relawan Anies Baswedan-Sandiaga Uno. Menurutnya, semuanya sudah bekerja keras.
"Ini adalah hari yang penuh ketegangan," kata Prabowo dalam konferensi pers di kantor Dewan Pimpinan Pusat Partai Gerindra, kawasan Ragunan, Jakarta Selatan, Rabu, 15 Februari 2017.
Meski demikian, Prabowo juga melihat kebangkitan dari gerakan rakyat Indonesia. Karena Pilkada, khususnya di DKI ini sudah menjadi suatu simbol.
"Simbol pertarungan antara yang ingin memperjuangkan keadilan, kebenaran, dan kejujuran, dan yang ingin membuktikan bahwa uang bisa menjajah seluruh rakyat Indonesia," ujarnya.
"Simbol pertarungan antara yang ingin memperjuangkan keadilan, kebenaran, dan kejujuran, dan yang ingin membuktikan bahwa uang bisa menjajah seluruh rakyat Indonesia," ujarnya.
Prabowo bersyukur pihaknya bisa membuktikan nilai-nilai kebajikan, akhlak, rasa kebenaran itu masih ditangkap dan masih diharapkan oleh rakyat Indonesia. Prabowo meyakini bahwa perolehan suara Anies-Sandi dalam Pilkada DKI kali ini adalah kehendak rakyat.
"Terima kasih rakyat Jakarta, insya Allah hari-hari yang akan datang akan memberi kedamaian, kemajuan, bagi seluruh rakyat Indonesia. Kita yakin hanya keadilan yang bisa memberi perdamaian dan kesejukan di Indonesia. Hanya keadilan, rakyat kita hanya minta keadilan. Barisan kita yang kita perjuangan adalah keadilan dan kebenaran," tutur Prabowo. seperti dikutip VIVA.co.id.
Pilkada DKI:
Pilkada DKI:
Anies-Sandi Ungguli Ahok-Djarot di TPS 18-19 Petamburan
Di TPS 08 Tempat Djarot Mencoblos Anies-Sandi Menang
Pilkada DKI sendiri berpotensi menjadi dua putaran. Hal itu terjadi karena tidak ada calon yang berhasil memperoleh 50 persen plus satu suara. Berdasarkan hasil penghitungan cepat, tak ada satupun calon yang berhasil meraih angka signifikan di atas 50 persen.
Indikator Indonesia dan Polmark contohnya, keduanya mencatat bahwa pasangan calon yaitu Anies Baswedan-Sandi Uno dan Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat berada di urutan teratas dengan kisaran suara 38-43 persen.
Selain itu, kemenangan Anies-Sandi ini juga disambut penuh haru oleh para netizen. Selain para pendukung Paslon 3, saat ini cukup banyak netizen yang mengaku sebagai pendukung Agus-Sylvi yang akan mengalihkan dukungan ke Anies-Sandi di putaran dua nanti. BDLV/TM
Indikator Indonesia dan Polmark contohnya, keduanya mencatat bahwa pasangan calon yaitu Anies Baswedan-Sandi Uno dan Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat berada di urutan teratas dengan kisaran suara 38-43 persen.
Selain itu, kemenangan Anies-Sandi ini juga disambut penuh haru oleh para netizen. Selain para pendukung Paslon 3, saat ini cukup banyak netizen yang mengaku sebagai pendukung Agus-Sylvi yang akan mengalihkan dukungan ke Anies-Sandi di putaran dua nanti. BDLV/TM
0 comments:
Post a Comment